Pameran Pendidikan UNJ 2025: Upaya UNJ Meningkatkan Inovasi Menuju World Class University

SIGMA TV UNJ – Rabu (12/2/2025) Universitas Negeri Jakarta (UNJ) telah sukses menyelenggarakan Pameran Pendidikan UNJ 2025 dengan mengusung tema “Transforming Higher Education Through Innovation and Technology for Sustainable Education”. Acara ini berlangsung di Aula Latief Hendraningrat, Gedung Dewi Sartika (GDS), Lantai 2, Kampus A UNJ, dan dilaksanakan selama dua hari, mulai tanggal 12 hingga 13 Februari 2025. Tujuan dari acara ini adalah untuk memperkenalkan berbagai inovasi dalam dunia pendidikan tinggi serta memberikan wawasan kepada siswa/i sekolah menengah dan masyarakat umum terkait program studi, fakultas, beasiswa, proses penerimaan mahasiswa baru, serta berbagai kegiatan akademik dan non-akademik, khususnya di UNJ.

Pameran Pendidikan UNJ dibuka secara resmi dengan pemukulan gong oleh Wakil Rektor Bidang Riset, Inovasi, dan Sistem Informasi, Prof. Dr. Fahrurrozi, M.Pd., mewakili Prof. Dr. Komarudin, M.Si., selaku Rektor Universitas Negeri Jakarta. Dalam sambutannya, beliau menegaskan kesiapan UNJ untuk menjadi PTN-BH dalam hal sumber daya, keuangan, penelitian, dan pengabdian masyarakat secara mandiri. “UNJ sudah siap secara mandiri dalam mengelola sumber daya, keuangan, penelitian, dan pengabdian,” ujar beliau. Disebutkan juga bahwa dalam perubahan UNJ menjadi PTN-BH, akan dirilis website baru UNJ dengan mengadopsi Perguruan Tinggi Mandiri akhir bulan ini.

Selanjutnya, Bapak Syaifudin, M.Kesos., selaku Ketua Pelaksana Pameran Pendidikan UNJ, menyampaikan bahwa terdapat 60 sekolah yang telah mendaftar, dengan jumlah peserta mencapai 1.500 orang. Antusiasme yang tinggi ini menunjukkan minat besar siswa dan masyarakat dalam memperoleh informasi mengenai UNJ dan dunia pendidikan tinggi.

Pameran Pendidikan UNJ 2025 juga menyajikan berbagai sesi menarik, seperti penampilan musik dan tari dari Unit Kesenian Mahasiswa (UKM), serta sesi Talkshow mengenai Pengenalan Program Studi dan Program Penerimaan Mahasiswa Baru di UNJ. Sesi ini diisi oleh I Wayan Sugita, M.T., Ph.D., selaku Kepala Admisi UNJ, dan Dr. Eng. Agung Permono, selaku Direktur Kemahasiswaan.

Sesi Talkshow menarik lainnya diisi oleh narasumber yang merupakan alumni UNJ. Sesi ini membahas tema “Fostering Connection: The Power of The Alumni Network In Higher Education”, dengan narasumber Nurul Muqaromah (Mumu Gomez) dan Prima Alvernia Handayaningtyas, M.I.Kom. Sesi dilanjutkan dengan talkshow pada hari kedua yang membahas tema “Empowering Future: Alumni Achievements and Pathways to Scholarship Opportunities”, yang diisi oleh Maryam Qonita S.Psi., MA, dan Britania Sari.

Acara ini semakin semarak dengan diadakannya kompetisi booth terfavorit yang diikuti oleh berbagai unit yang hadir. Terdapat tiga booth yang dipilih sebagai pemenang pada akhir acara, dengan penilaian berdasarkan voting terbanyak. Dalam Pameran Pendidikan ini, UNJ menghadirkan 26 booth. Di area Aula Latief, terdapat 10 booth yang diisi oleh 8 fakultas UNJ, 1 booth Kantor Admisi UNJ, dan 1 booth Sekolah Pascasarjana UNJ. Sementara itu, di area luar, terdapat 16 booth yang diisi oleh berbagai organisasi kemahasiswaan, seperti: Pusat Layanan Psikologi dan Bimbingan Konseling (PLPBK), Pusat Bahasa UNJ (Language Center of UNJ), Kantor Urusan Internasional (KUI), Batavia Team Uni, UKM Kesenian UNJ, UKM SIGMA TV UNJ, Bank BRI, Duta UNJ, Kantor Humas dan Informasi Publik UNJ, Bank Mandiri, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), UNJ Press, Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (SATGAS PPKS), Relawan Disabilitas UNJ, Forum KIP-K UNJ, dan Beasiswa Unggul. SIGMA TV UNJ, Unit Kesenian Mahasiswa, dan Korp Sukarela PMI UNJ sendiri merupakan organisasi yang berada di Gedung G yang mendapat kesempatan untuk membuka booth di Pameran Pendidikan UNJ 2025.

Hal menarik lainnya dari acara ini adalah bagian luar Gedung Dewi Sartika, tepatnya di Plaza UNJ. Disana tersedia berbagai booth makanan dan minuman yang dapat dinikmati oleh pengunjung Pameran Pendidikan UNJ 2025.

Antusiasme pengunjung yang ramai terhadap Pameran Pendidikan UNJ 2025 diharapkan dapat menjadi jembatan bagi UNJ untuk lebih dikenal oleh khalayak luas. Fathan dan Fauzan yang merupakan siswa sekolah menengah yang hadir mengatakan bahwa acara ini sangat seru karena baru pertama kali diselenggarakan, dan juga mereka dapat bertemu dengan sekolah-sekolah lain. Selain itu, direncanakan juga bahwa tahun depan Pameran Pendidikan UNJ akan digelar kembali dengan konsep yang lebih menarik, meriah, dan dengan jangkauan yang lebih luas. SIGMA TV UNJ/Alviranda Gustia.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top